Prosedur cabut gigi

Wajib Tahu! Lakukan Ini Sebelum Melakukan Prosedur Cabut Gigi

Cabut gigi merupakan prosedur medis yang sering dilakukan untuk mengatasi berbagai masalah gigi. Apa saja? Masalah seperti gigi berlubang parah, gigi yang retak atau patah, gigi impaksi, dan gigi yang tidak dapat diselamatkan lagi. Meskipun terkesan sederhana, ada beberapa hal penting yang perlu Anda perhatikan sebelum melakukan prosedur cabut gigi

Persiapan yang matang akan membantu kelancaran proses cabut gigi dan meminimalisir risiko komplikasi, seperti rasa sakit yang berlebihan, pendarahan, dan infeksi. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengetahui apa saja yang perlu dilakukan sebelum cabut gigi.

Inilah Hal-hal yang Perlu Dilakukan Sebelum Prosedur Cabut Gigi

Pada dasarnya, cabut gigi termasuk prosedur sederhana yang tidak membutuhkan persiapan khusus, terutama jika tidak melibatkan tindakan operasi. Namun, tetap ada hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjalani pencabutan gigi.

Baca juga: Setelah Melakukan Cabut Gigi, Apa Prosedur yang Perlu Dilakukan

1. Pemeriksaan Menyeluruh oleh Dokter Gigi

Pemeriksaan gigi menyeluruh wajib dilakukan oleh dokter gigi sebelum tindakan pencabutan. Dokter akan mengevaluasi kondisi gigi dan melakukan prosedur tambahan seperti rontgen atau penyembuhan infeksi terlebih dahulu apabila dibutuhkan.

Selain itu, biasanya dokter juga akan menanyakan riwayat kesehatan, misalnya apakah Anda menderita diabetes atau hipertensi dan apakah Anda sedang mengonsumsi obat secara rutin. Hal ini berkaitan dengan prosedur selanjutnya yang akan dilaksanakan.

Apabila diketahui Anda mengonsumsi obat pengencer darah, maka dokter akan meminta untuk menghentikannya sementara waktu. Pasalnya, obat jenis ini bisa meningkatkan risiko pendarahan pasca prosedur cabut gigi.

2. Hindari Merokok

Sangat dianjurkan untuk tidak merokok sebelum Anda menjalani pencabutan gigi. Hal ini disebabkan merokok berpotensi meningkatkan tekanan darah yang dapat meningkatkan risiko setelah cabut gigi seperti pendarahan.

Anda juga tidak disarankan untuk merokok setelah cabut gigi. Selain meningkatkan tekanan darah, menghisap rokok bisa membuat gumpalan darah terlepas dari gusi sehingga memperlama proses penyembuhan.

3. Minta Keluarga untuk Menemani

Apabila akan menjalani prosedur cabut gigi dengan tindakan bedah menggunakan anestesi umum, ada baiknya jika Anda ditemani oleh keluarga atau sahabat. Efek samping dari anestesi ini adalah pusing dan mual sehingga akan sangat berbahaya jika Anda mengendarai kendaraan seorang diri.

4. Kenakan Pakaian yang Nyaman

Meskipun tidak berpengaruh secara signifikan, menggunakan pakaian yang nyaman selama menjalani prosedur pencabutan gigi bisa membuat Anda merasa lebih rileks. Hal ini bisa menstabilkan tekanan darah dan mengurangi rasa sakit.

Prosedur cabut gigi memang tergolong sebagai tindakan sederhana, namun dengan memperhatikan hal-hal diatas, Anda dapat mengurangi risiko komplikasi dan meningkatkan kenyamanan selama proses pencabutan gigi. Jika Anda berencana untuk mencabut gigi, pastikan tindakan dilakukan oleh dokter spesialis yang berpengalaman.

Klinik Denta siap memberikan kualitas pelayanan yang optimal bagi Anda dengan dokter spesialis gigi yang berpengalaman dan profesional, peralatan yang modern dan canggih, serta biaya yang terjangkau.

Klinik gigi kami satu-satunya di Tangerang Selatan yang menyediakan layanan unggulan dengan alat laser dan rontgen 3D. Kami menerapkan physical distancing antar pasien dan protokol sterilisasi ketat, memastikan keamanan dari Covid-19 di seluruh ruangan dan peralatan klinik kami.

Jangan tunda lagi, yuk jadwalkan kunjungi Anda di klinik kami!

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Share This

Copy Link to Clipboard

Copy