Layanan Kami
Behel gigi berfungsi untuk memperbaiki struktur gigi yang kurang sempurna, seperti gigi tidak rata atau gigi berjarak.
Senyum anda dapat mengubah penampilan anda, meningkatkan kepercayaan diri, dan merefleksikan kepribadian anda. Saat ini, setiap orang menginginkan senyum yang indah dan sehat dan hal ini bisa didapatkan dengan berbagai macam cara. Salah satu cara yang paling efektif adalah dengan merapikan susunan gigi anda. Gigi yang tersusun rapi bisa dicapai dengan menggunakan behel/braket atau clear aligners.
Kami menyediakan berbagai jenis perawatan ortodonti seperti :
- alat ortodonti lepasan
- braket modern/self-ligating braces (Damon Q, Damon Clear, mem Heimas, dan In-Ovation)
- lingual braces (Incognito dan MTM No Trace Lingual Braces)
- clear aligners (Invisalign)
- braket/behel gigi konvensional
Tanya Jawab Umum
Alat ortodonti lepasan biasanya digunakan pada masa sebelum puber untuk mengkoreksi kasus malposisi gigi ringan dan modifikasi kelainan tumbuh kembang rahang.
Braket/Behel Konvensional dapat mengkoreksi sebagian besar kasus malposisi gigi, sedangkan Braket/Behel Self Ligating (Damon Q, Damon Clear, mem Heimas, dan In-Ovation) dapat mencapai hasil yang sama dengan waktu perawatan yang lebih singkat, rasa sakit/tidak nyaman yang lebih ringan, dan kebersihan gigi yang lebih baik. Bagi anda yang sangat mementingkan faktor estetik , kami menyediakan opsi Hidden Braces/Invisible Braces/Lingual Braces (Incognito dan MTM No Trace Lingual Braces) atau 3D Digital Clear Aligners (Invisalign) sehingga orang lain bahkan tidak akan menyadari bahwa anda menggunakan alat ortodonti.
Siapa saja yang memiliki masalah pada susunan gigi dan oklusinya selama tulang pendukung gigi dalam keadaan sehat. Orang usia 50 tahun yang ingin merapikan giginya pun dapat menggunakan behel/braket maupun clear aligner, selama tulang pendukung gigi dan gusinya masih dalam keadaan sehat.
Pastikan anda melakukan perawatan ortodonti anda pada ortodontis (doter gigi yang memiliki gelar Sp.Ort) untuk mencegah terjadinya masalah dalam perawatan gigi anda.
Popular Doctors
drg. Irwin Lesmono, Sp.Ort
drg. Ardiny Andriani, Sp.Ort
Kami Siap Membantu Anda
Jika anda memiliki pertanyaan seputar masalah gigi, silakan berkonsultasi langsung dengan dokter kami.