Tambal Gigi

Layanan Kami

Tambal Gigi

Cabut gigi adalah prosedur untuk mencabut gigi yang bermasalah dan tidak bisa diperbaiki lagi dari gusi. Prosedur ini bisa dilakukan dengan cara sederhana atau dengan pembedahan.

Konservasi berarti melindungi. Banyak pasien merasa frustrasi dengan tambalan pada giginya, baik itu karena tambalannya terlihat tidak natural maupun tidak awet. Bahkan beberapa orang mengatakan bahwa tambalan giginya hanya bertahan beberapa hari!

DENTA: akan memberikan anda restorasi gigi yang sehat dan terlihat seperti gigi asli, sehingga anda sendiri tidak akan menyadarinya. Yang terpenting, tambalan kami akan bertahan lama. Kunjungi galeri kami untuk melihat hasil restorasi kami pada pasien-pasien kami sebelumnya dan anda akan mengerti apa yang disebut tambalan gigi yang natural!

Apa Itu Prosedur Tambal Gigi?

Prosedur medis yang dilakukan untuk mengisi gigi berlubang (karies) yang terjadi akibat pembentukan plak di gigi.

Apa Tujuan Prosedur Tambal Gigi?

Prosedur tambal gigi memiliki beberapa tujuan dan manfaat, antara lain:

  • Mengembalikan bentuk dan fungsi gigi yang mengalami kerusakan.
  • Mengurangi jumlah bakteri aktif di dalam mulut.
  • Mempertahankan struktur gigi dan memperpanjang usia gigi.
  • Mempertahankan bentuk tulang rahang dan kontur wajah.
  • Memperbaiki gigi yang retak, patah, atau terkikis.

Indikasi Cabut Gigi

Beberapa kondisi gigi yang umumnya harus dicabut adalah:

  • Gigi berlubang yang tidak bisa lagi diperbaiki
  • Gigi geraham belakang yang tumbuh miring dan menekan gigi di sampingnya
  • Gigi goyang disertai infeksi, seperti infeksi gusi atau abses gigi
  • Akar gigi telah mengalami kerusakan parah dan tidak dapat diseperbaiki
  • Posisi gigi yang tidak normal, seperti bertumpuk, tidak rata, atau miring dan menyebabkan luka ke jaringan dinding mulut
  • Infeksi gigi
  • Gigi patah karena cedera berat
  • Gigi terletak di dekat jaringan yang tidak normal dan harus disingkirkan

Selain kondisi-kondisi gigi di atas, beberapa tindakan medis tertentu juga mungkin memerlukan pencabutan gigi terlebih dahulu.

Tanya Jawab Umum

Ada 3 jenis bahan tambalan yang umumnya digunakan dalam prosedur tambal gigi, antara lain:

  • Resin Komposit (bahan tambalan sewarna gigi yang dikeraskan dengan sinar). Ini merupakan bahan tambalan yang paling sering digunakan saat ini karena hasil tambalan dapat dibuat sama persis dengan warna gigi di sekitarnya.
  • Semen Ionomer Kaca (bahan tambalan yang menyerupai warna gigi dan biasanya sering digunakan pada anak-anak).
  • Amalgam (campuran beberapa logam, antara lain merkuri, perak, tembaga, dan timah). Bahan ini kurang disukai karena warnanya hitam dan saat ini penggunaannya sudah dibatasi karena adanya kandungan merkuri dalam bahan ini. Klinik kami tidak menyediakan tambalan dengan bahan ini.

 

Bila lubang gigi terlalu besar, dapat digunakan jenis restorasi gigi yang dibuat di laboratorium (crown/mahkota gigi, onlay, inlay, tergantung dari banyaknya sisa gigi asli). Restorasi tersebut dapat dibuat dengan bahan:

  • Bahan ini dibuat menyerupai warna gigi asli dan memiliki kekuatan yang tinggi untuk dapat menahan beban kunyah.
  • Full porcelain. Bahan ini juga dibuat menyerupai gigi asli, tetapi tidak dapat digunakan di gigi belakang karena kekuatannya tidak cukup untuk menahan beban kunyah.
  • Porcelain fused to metal. Restorasi ini terbuat dari bahan metal yang dilapisi porcelain agar tampilannya terlihat lebih estetik.
  • Full metal. Bahan ini biasanya digunakan untuk gigi belakang sehingga warna metal tidak mengganggu penampilan.

Apa yang Akan Dokter Lakukan sebelum Saya Menjalani Tambal Gigi?

Sebagai langkah awal, dokter akan memeriksa riwayat kesehatan Anda. Kemudian memeriksa kondisi permukaan gigi dan mendeteksi area gigi yang berlubang dengan cairan pendeteksi karies. Dokter mungkin memerlukan foto rontgen terhadap seluruh atau sebagian gigi Anda untuk memeriksa area dan tingkat kerusakan secara lebih detail.

Faktor Apa Saja yang Memengaruhi Metode dan Jenis Bahan Tambalan?

  • Kesehatan mulut dan tubuh Anda secara keseluruhan.
  • Lokasi gigi yang berlubang.
  • Tekanan gigitan pada area gigi yang berlubang.
  • Daya tahan gigi yang dibutuhkan.
  • Faktor estetika.
  • Kemampuan finasial Anda.

Bagaimana Proses Tambal Gigi?

  • Dokter akan mengevaluasi apakah anda memerlukan penyuntikan obat bius lokal sebelum proses penambalan dilakukan. Bila lubang gigi terlalu dalam dan anda merasakan ngilu hebat pada gigi tersebut, biasanya dokter akan menyarankan penyuntikan obat bius lokal.
  • Kotoran pada gigi yang berlubang dan sisa jaringan gigi yang terinfeksi akan dibersihkan dengan alat bur khusus (dental drill).
  • Dokter akan mengisolasi gigi yang akan ditambal dengan perekat sehingga tidak mengganggu proses perekatan antara gigi dan bahan tambalan.
  • Dokter akan mengisi gigi berlubang dengan bahan tambalan.
  • Gigi yang telah ditambal dicek apakah masih mengganjal atau tidak.
  • Gigi dihaluskan dan dipoles.

Adalah Cara Lain untuk Tambal Gigi?

Ada, dengan cara tidak langsung. Proses tambal gigi secara tidak langsung umumnya dilakukan dalam 2 kunjungan. Pada kunjungan pertama, dokter akan membersihkan seluruh kotoran gigi dan mencetak gigi yang berlubang untuk nantinya dibuat dengan bahan tambalan. Tambalan sementara akan ditempatkan pada gigi yang berlubang. Pada kunjungan kedua, dokter akan melepas tambalan sementara dan merekatkan cetakan gigi yang telah dibuat pada gigi yang berlubang.

Ada beberapa langkah yang dapat Anda lakukan setelah tambal gigi, antara lain:

  • Menjalani diet sehat dengan mengonsumsi nutrisi seimbang.
  • Menggosok gigi dengan pasta gigi yang mengandung fluoridesecara rutin, dua kali sehari.
  • Membersihkan celah gigi secara rutin dengan benang gigi (dental floss).
  • Memeriksa dan membersihkan gigi secara rutin di dokter gigi.
  • Menggunakan dental sealant, bila perlu.

Ada beberapa risiko efek samping dan komplikasi yang mungkin terjadi akibat prosedur tambal gigi, antara lain:

  • Nyeri
  • Gigi sensitif
  • Peradangan pada pulpa gigi (pulpitis)
  • Infeksi
  • Reaksi alergi terhadap bahan tambalan

Segera hubungi dokter jika gigi Anda terasa sangat sensitif, ada bagian yang tajam pada gigi tambalan, ada bagian yang mengganjal, merasa ada celah pada tambalan, dan merasa sebagian tambalan gigi hilang.

Dokter Gigi yang Direkomendasikan

drg. Irwin Lesmono, Sp.Ort

drg. Ardiny Andriani, Sp.Ort

drg. IF Suhanto Lesmono, FISID

drg. Adeline Clarissa, Sp.KG

drg. Hendro A Sunjaya, Sp.BM

Kami Siap Membantu Anda

Jika anda memiliki pertanyaan seputar masalah gigi, silakan berkonsultasi langsung dengan dokter kami.

KONSULTASI MASALAH GIGI